Juni 15, 2009

JOGJAKARTA - GENK KOBRA


GENK KOBRA


download


“Seringkali manusia memusuhi apa yang tidak ia ketahui” dalam pengertian lain bahwa seseorang akan menjadi musuh dari apa yang tidak dia mengerti.

Berangkat dari ungkapan tersebut, komunitas Genk Kobra bersama Javaholic Forum tumbuh dalam ketidak tahuannya terhadap seni budaya, adat istiadat dan tradisi masyarakat, ekonomi, politik, wawasan kebangsaan, dan banyak hal lainnya. Belajar dari ketidak-tahuan, komunitas Genk Kobra terus mengeksplorasi nilai nilai kearifan lokal yang tertanam di setiap kelompok masyarakat di republik ini agar tidak memusuhi dan tidak dimusuhi karena ketidak tahuan.

Proses belajar dan mempelajari local wisdom (meminjam istilah para pakar) menjadi rutinitas yang bergulir dan mengalir di keseharian komunitas ini. Ibarat air yang selalu mengalir dalam arus sungai yang ada tanpa pernah tahu akan melewati apa ? akan menghadapi apa ? akan berhenti di bendungan mana ? akan terpecah dan masuk kedalam irigasi yang mana ? atau harus melewati selokan sekalipun. Tapi dalam proses perjalanannya yang normal, air akan selalu menawarkan kebutuhan utk menyuburkan lahan, dan menumbuhkan tanaman. Air selalu menjadi sarana bagi kehidupan. Meskipun disisi lain air seringkali dipaksa menerima limbah, sampah dsb. Namun jika airnya terus mengalir, maka ia dengan sendirinya akan mampu membersihkan dirinya dari bau busuk limbah/kotoran, dan menghantarkan kotoran yang terbawa ke tempat yang semestinya.

Suatu hal yang pasti bahwa air didalam sungai akan selalu mengalir menuju ke muara, tempat pertemuan dengan samudra yang luas, tempat pertemuan yang akan menerimanya dan membaurkannya dengan air yang lain.

Satu bukan berarti Sama,
Mengalah bukan berarti Kalah,
Sekti tanpo Aji-aji, Sugih tanpo Bondho, Nglurug tanpo Bolo untuk mencapai “Menang tanpo ngasorake”

Orientasi harapan Genk Kobra lebih pada proses dan barokah, bukan pada hasil. Sebab wilayah hasil adalah hak veto milik Sang Maha Pencipta.

sumber aslinya ada di sana

2 komentar:

  1. Weh, kejawen banget iki ...
    Sayangnya koneksi di sini melarang akses konten yang berbau mp3 atau video demi kemakmuran bersama.

    BalasHapus
  2. makasih comment-nya. wah... peraturan yg ideal mungkin harus seperti itu, bahkan tidak menutup kemungkinan kalo semua warga negara disiplin dan taat peraturan (di semua lini) maka apa yang menjadi tujuan suatu negara mudah2an segera dapat tercapai.

    BalasHapus